Mekar Baru – Warga Kampung Pondok Desa Jenggot, Kecamatan Mekar Baru Kabupaten Tangerang mengeluhkan kondisi jalan yang becek dan berlumpur. Ditambah saat ini sudah berada dimusim penghujan yang membuat sejumlah jalan semakin parah dan sulit dilalui.

Salah seorang warga, Nasru Anas mengatakan, Jalan licin, becek dan berlumpur mengakibatkan warga kesulitan melintas menggunakan kendaraan roda dua. Selain itu, dapat membahayakan pengendara.

Anas mengungkapkan, Sejak 2019 sampai 2021 ini, sudah dua kali ada petugas yang melakukan pengkuran jalan itu. Namun, jalan belum dibangun sampai sekarang.

“Saya pengen sekali liat jalan ini dibangun, agar kondisi jalan tidak becek, berlumpur dan licin setelah diguyur hujan,” kata dia kepada Wartawan, Senin (15/2/2021).

Mewakili warga Kampung Pondok Desa Jenggot, Anas berharap kepada pemerintah untuk memperhatikan terhadap sejumlah jalan yang sudah dicanangkan dibangun sejak 2019 lalu.

“Jalan nyaris serupa dengan kubangan kerbau, sebab kondisi jalan yang belum dibangun ini sangat parah, becek dan licin,” ucap Anas.

Sementara itu, Kepala Desa Jenggot belum dapat dimintai keterangan, saat dikonfirmasi pada pukul 13.15 WIB, sudah tidak ada di kantornya. “Pa Kades sudah keluar pak,” ujar seorang yang di temui wartawan di Kantor Desa.

Baca juga: Gagalkan Aksi Kejahatan, Oding Tuai Penghargaan dari Polresta Tangerang